Berita

Visitasi Lomba Green Campus UNS ke FEB dan FKOR, dalam Rangka Lomba Green Campus antar Fakultas
admin
0
Tim Green Campus Universitas Sebelas Maret melakukan visitasi lapangan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dan Fakultas Keolahragaan (FKOR) pada hari Selasa, 18 Februari 2024 dalam rangka Lomba Green Campus antar Fakultas yang disponsori oleh Bank Jateng. Kegiatan ini bertujuan untuk menindaklanjuti hasil yang diperoleh dan mendorong peningkatan penerapan prinsip-prinsip Green Campus di Lingkungan Fakultas. Tim Green Campus tingkat universitas bermaksud akan melakukan visitasi terhadap sebagian fakultas-fakultas yang belum mengalami akselerasi secara signifikan dari tahun ke tahun. Visitasi ini merupakan tahapan kedua yang berisi kegiatan cross check, verifikasi data, penyampaian laporan/raport capaian fakultas, dan memberikan rekomendasi atau arahan kepada fakultas terkait dari tahapan pertama yaitu inventarisasi data setiap fakultas melalui laman Green Campus UNS.
Visitasi Lomba Green Campus ini dihadiri oleh masing-masing jajaran Dekanat dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dan Fakultas Keolahragaan (FKOR), serta beberapa dosen/tenaga pendidik terkait yang ikut serta menjadi Tim Green Campus Fakultas. Kegiatan Visitasi diawali dengan paparan dari tim perwakilan fakultas dan dilanjutkan penyampaian raport oleh masing-masing penanggung jawab bidang dari Tim Green Campus Universitas Sebelas Maret. Raport yang disampaikan meliputi 6 bidang yaitu 1) Bidang Setting and Infrastructure, 2) Bidang Energy and Climate Change, 3) Bidang Waste, 4) Bidang Water, 5) Bidang Tansportation dan 6) Bidang Education and Research. Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan rekomendasi dari Tim Green Campus Universitas Sebelas Maret untuk mendorong peningkatan capaian dan inovasi-inovasi yang bisa diterapkan di fakultas. Saat kunjungan lapangan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Tim Green Campus Universitas Sebelas Maret ditunjukkan dekomposer sampah organik dan kegiatan budidaya lebah madu sebagai bagian dari kebijakan konservasi lingkungan. Adapun saat kunjungan lapangan di Fakultas Keolahragaan (FKOR), tim ditunjukkan berbagai fasilitas yang ramah bagi difabel. Visitasi ini diharapkan menjadi warna baru dalam upaya meningkatkan kesadaran sivitas akademika setiap fakultas untuk membangun lingkungan kampus yang berkelanjutan.
Dokumentasi Visitasi Lapangan Tim Green Campus UNS ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Dokumentasi Visitasi Lapangan Tim Green Campus UNS ke Fakultas Keolahragaan
M | T | W | T | F | S | S |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | |
7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 |
14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 |
21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 |
28 | 29 | 30 |