Berita
UNS MELANGKAH MAJU DALAM KOMITMEN LINGKUNGAN BERKELANJUTAN 

UNS MELANGKAH MAJU DALAM KOMITMEN LINGKUNGAN BERKELANJUTAN 

Hari Bebas Emisi adalah langkah konkrit menuju lingkungan yang lebih bersih dan berkelanjutan. UNS terus berkomitmen untuk mempromosikan kesadaran akan isu-isu lingkungan di lingkungan kampus dan mendorong tindakan nyata untuk mengurangi jejak karbon.

 

Komitmen ini semakin dipertegas dengan dikeluarkannya himbauan untuk tidak membawa maupun menggunakan kendaraan roda 4 di hari bebas emisi yang berlaku mulai November 2023. Seluruh civitas akademika dan mahasiswa dihimbau untuk dapat menggunakan transportasi umum/kendaraan roda dua/kendaraan listrik ramah lingkungan sebagai upaya pengoptimalan untuk mengurangi polusi udara dan pembiasaan menggunakan transportasi umum atau ramah lingkungan.