Berita
UMS MELAKUKAN STUDI TENTANG PENERAPAN ARSITEKTUR BERKELANJUTAN KE UNS
Kamis, 20 Desember 2018 di tengah turunnya hujan, tak menyurutkan keinginan mahasiswa dan mahasiswi dari Jurusan Teknik Arsitektur Universitas Muhammadiyah Surakarta berkunjung ke Pusat Penelitian Lingkungan Hidup Universitas Sebelas Maret (PPLH UNS). Sejumlah 28 mahasiswa yang melaksanakan studi mengenai penerapan arsitektur berkelanjutan tersebut didampingi oleh ibu Yayi Arsandrie, S.T., M.T.
Bertempat di RS PPLH UNS, rombongan tersebut diterima oleh Prof. Dr. Okid Parama Astirin, M.S. selaku Kepala PPLH UNS yang sekaligus sebagai Koordinator Tim UNS Green Campus, Ir. Winny Astuti, M.Sc.,Ph.D. selaku Ketua UNS Green Campus, beserta Tim UNS Green Campus.
admin
0