PENGGALIAN DATA PENERAPAN NILAI-NILAI GREEN CAMPUS DARI PUSAT, SELURUH FAKULTAS DAN UNIT DI LINGKUNGAN UNS
Pada tahun 2015 ini, Tim Pemeringkatan Green Campus melakukan penggalian data penerapan nilai-nilai green campus pada seluruh fakultas, unit dan pusat. Kegiatan monitoring green campus di lingkup Universitas Sebelas Maret Kentingan dilakukan secara periodik. Penggalian data dilaksanakan selama 2 minggu yaitu dimulai tanggal 18 agustus 2015 sampai dengan akhir agustus 2015. Kegiatan ini dilakukan secara paralel dengan kegiatan sosialisasi program green campus dalam bidang kebijakan ke senat seluruh fakultas. Kegiatan sosialisasi ini bermaksud menjaring masukan terhadap beberapa legal basis kebijakan berupa keputusan rektor yang akan disahkan dalam mendukung diterapkannya green campus di Universitas Sebelas Maret.
Tim green campus dibagi menjadi 2 kelompok. Masing-masing kelompok terdiri dari:
- Dewi Handayani, Ir. Sumani, M,Si, Murtanti, S.T., M.T., Dr. Mulyanto, Dr. Al. Sentot Sudarwanto, S.H., M.Hum, Eko Rosyid N, S.Pd, MSc, Retno Utami Tri Saptiwi, S.Pd., Muhammad Firdaus, S.Pd.
- Rahning Utomowati, S.Si., M.Sc, Ir. Hari Yuliarso, Ir. B. Heru Santosa, M.App.Sc, Setya Nugraha, S.Si., M.Si. (FKIP), Candra Purnawan, M.Si, Dien Rusda Arini, S.P., Nugroho Andi Purnomo, S.Si., Ensina Sawor Dea P.
Pembagian menjadi 2 kelompok ini bertujuan agar kegiatan penggalian data tidak membutuhkan waktu terlalu lama. Dibantu oleh staf PPLH yang bekerja tidak kenal lelah melengkapi data dan informasi yang diperoleh baik dalam bentuk data sekunder, data dalam bentuk dokumentasi foto dan video.
Adapun jadwal penggalian data ke pimpinan Fakultas adalah sebagai berikut:
Berikut Hasil Dokumentasi Kunjungan Ke Fakultas
Hasil dari Kunjungan Ke Fakultas terkait Kinerja Fakultas terkait Green Campus